Pembuatan Bending Tool Produk Sambungan Besi Siku L

Gani, Abdul and Ariyanta, Atha and Ardika, Deri Hendra (2024) Pembuatan Bending Tool Produk Sambungan Besi Siku L. D3 Laporan Karya Tulis Ilmiah, Politeknik Manufaktur Bandung.

[thumbnail of BAB-1] Text (BAB-1)
1 Abdul Gani Atha Ariyanta Deri Hendra ArdikaBAB I + ABSTRAK + LEMBAR PENGESEHAN.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (747kB)
[thumbnail of BAB-2] Text (BAB-2)
2 Abdul Gani Atha Ariyanta Deri Hendra ArdikaBAB II.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (2MB)
[thumbnail of BAB-3] Text (BAB-3)
3 Abdul Gani Atha Ariyanta Deri Hendra ArdikaBAB III ++.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (10MB)

Abstract

Setelah dilakukan pengamatan akan kebutuhan rak penyimpanan tool untuk beban berat atau heavy duty rack pada laboratorium teknik manufaktur sangat dibutuhkan. Setiap tahunnya mahasiswa pada Prodi Teknologi Pembuatan Perkakas Presisi atau Tool Making membuat sebuah tool guna memenuhi kompetensi mahasiswa dan jenis tool yang dihasilkan memiliki berbagai variasi berat yang berbeda. Hal ini juga berpengaruh terhadap penyimpanan tool yang di produksi setiap tahunnya perlu adanya tempat penyimpanan supaya rapih dan tertata dengan baik. Pada sektor tool making terdapat rangka besi siku L yang dimana dapat digunakan untuk membuat rangka rak penyimpanan dan membutuhkan sebuah sambungan untuk merakit rangka rak supaya menjadi konstruksi rak yang rigid. Dari permasalahan tersebut muncul ide untuk membuat sambungan besi siku L yang berfungsi sebagai penyambung rangka rak besi siku. Maka dari itu untuk memproduksi sambungan besi siku L perlu adanya sebuah tool yaitu press tool yang nantinya berguna untuk memproduksi sambungan besi siku L. Tool yang akan dibuat oleh penulis yaitu jenis bending tool dengan blank produk telah dibuat. Metode pembuatan produk ini nantinya akan dilakukan dengan cara membuat konstruksi press tool bending sesuai gambar susunan dan gambar kerja, setelah itu dilakukan uji coba terhadap tool yang telah dibuat, dan melakukan pengukuran dari produk yang dihasilkan. Pada proses pengukuran, produk yang dihasilkan masih kurang dari spesifikasi produk karena terdapat springback, maka dari itu penulis melakukan modifikasi untuk menghasilkan produk sesuai dengan spesfikasi. Pada uji coba kedua setelah modifikasi menghasilkan pengurangan springback yang terjadi pada produk namun masih kurang dari spesifikasi, tetapi pada proses dua kali penekukan pada produk hasil dari penekukan sesuai dengan spesifikasi produk. Bending tool telah dibuat sesuai dengan gambar susunan dan gambar bagian dan produk yang dihasilkan masih kurang dari spesifikasi yang ditentukan dikarenakan masih terdapat springback sebesar 2° − 3° dan jika dilakukan dua kali proses penekukan pada produk maka hasilnya sesuai spesifikasi produk.

Item Type: Laporan Karya Tulis Ilmiah (D3)
Uncontrolled Keywords: Press Tool, Bending Tool, Sambungan Besi Siku L, Springback, Modifikasi
Subjects: T Technology > TS Manufactures
Divisions: Jurusan Teknik Manufaktur > D3 Prodi Teknologi Pembuatan Perkasas Presisi
Depositing User: user perpus
Date Deposited: 05 May 2025 07:47
Last Modified: 05 May 2025 07:47
URI: https://repositori.polman-bandung.ac.id/id/eprint/145

Actions (login required)

View Item
View Item